KUTUB RETORIKA
Embun menggantung dalam dingin matamu
Mengunci semua sumur panca indera
Sedang kau berdiri
Menegakkan tubuh di atas genangan kenang
Sisa hujan malam tadi
Rentangkan tanganmu lebih lebar, Sam!
Berikan kehidupan pada paringmu yang kering
Bangunkan dadamu dengan kepagian kasih
Dan senyumi apa yang kau jalani kini
Kemarilah, raihkan hangat jarimu pada mentari!
Gapai kami dengan jinjitmu yang penuh kemistri
Kau, adalah kebidangan yang 'kan disinggahi
Dan kau, kelepasan hembusnya angin setiap pagi
Sa
Di sini, 1 Ramadhan 1440
0 Komentar